Kota Madiun β Prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswa MI Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Madiun. Kali ini datang dari Mahira Ervi Nadhifa, siswi kelas 2C, yang berhasil membawa pulang beberapa gelar juara pada ajang Kejuaraan Karate Championship 2025 Piala Dandim Ponorogo.
Dalam kejuaraan tersebut, Mahira berhasil meraih:
Ajang bergengsi yang diikuti oleh berbagai atlet karate dari berbagai daerah ini berlangsung dengan penuh semangat dan persaingan yang ketat. Berkat latihan yang konsisten dan dukungan dari orang tua serta guru, Mahira mampu menampilkan teknik dan keberanian yang luar biasa di atas tatami.
Kepala MI Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Madiun menyampaikan rasa bangga atas prestasi ini. βKeberhasilan Mahira adalah bukti bahwa kerja keras, disiplin, dan dukungan lingkungan yang positif akan menghasilkan prestasi luar biasa. Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi teman-teman yang lain untuk berani mencoba dan terus berprestasi,β ujarnya.
Prestasi Mahira menunjukkan bahwa siswa-siswi MI Al-Irsyad tidak hanya berfokus pada bidang akademik, tetapi juga mampu bersinar di bidang olahraga dan seni bela diri. Semoga semakin banyak generasi muda yang termotivasi untuk berani tampil dan mengukir prestasi di berbagai ajang kompetisi.