Jumat, 01 Des 2023
  • MI AL IRSYAD AL ISLAMIYYAH KOTA MADIUN BERAKHLAK MULIA, UNGGUL DALAM PRESTASI SERTA PEDULI TERHADAP LINGKUNGAN

SEHAT DENGAN GOWES DI TENGAH PANDEMI COVID 19

SEHAT DENGAN GOWES DI TENGAH PANDEMI COVID 19

 

“Kesehatan adalah kekayaan terbesar yang memberikan nikmat kebahagiaan dan nikmat kebugaran di sepanjang hari” Djajendra

 

Hari Jumat, 4 Desember 2020 Segenap Ustaz dan Ustazah serta karyawan mengadakan kegiatan sepeda santai. Berkaos olahraga merah dengan kelengkapan bersepeda menyalakan semangat untuk selalu menjaga kesehatan di tengah pandemi yang melanda negeri ini. Kegiatan ini dimulai pukul 06.00 start awal mulai dari Jalan Merapi. Kegiatan diawali dengan persiapan cek sepeda dan dilanjutkan dengan doa agar kegiatan lancer dan membawa berkah.

Foto sebelum pemberangkatan menjadi penambah semangat. Berfoto bersama juga sebagai dokumentasi sekalian penambah imun. Senyum yang mengembang dan sorak sorai mengawali ayuhan gowes pagi ini. Rute dari Jalan Merapi lanjut ke jalan A. Yani-Pahlawan, perumahan dinas Polres Madiun-Kampung Pesona-Sogaten dan berakhir di Tanam RTH Ngegong. Kegiatan berlanjut ramah-tamah dan bersantai sekaligus halaqah dengan LPPH Ustaz Usman Hadi, S. Pd. I.

Semoga kesehatan dan kebersamaan semakin erat antara Ustaz dan Ustazah. Semagat berolahraga yang ramah dan murah…

 

 

Post Terkait

0 Komentar

KELUAR